..<<< More Info >>>..

Cara Mengubah Waktu Jam Tanggal Komputer

Apabila anda ingin mengubah waktu di komputer mulai dari jam, menit, detik, tanggal, bulan dan tahun anda bisa melakukannya dengan mudah malalui beberapa cara dari yang mudah hingga yang sulit. Waktu terkadang menjadi begitu berharga sehingga kita harus menyesuaikan waktu komputer dengan waktu yang sebenarnya.

Fungsi perubahan waktu komputer adalah agar kita bisa mengubah waktu yang diset di komputer kita tepat sesuai waktu yang berjalan atau ingin mengubah waktu ke masa depan atau masa lalu sesuka hati kita. Selauin itu kita pun juga bisa menyamakan waktu komputer pada pc, notebook, laptop, dll kita melalui internet agar benar-benar sesuai waktu yang ditetapkan dunia internasional.

Cara untuk mengubah waktu bisa dilakukan sebelum masuk sistem operasi windows. Caranya adalah dengan setting setingan bios lalu menyimpannya ke dalam memory. Pada awal komputer menyala tekan saja terus menerus tombol del, umumnya nanti kita akan dibawa menuju settingan bios yang bisa kita ubah sesuai selera kita.

Cara lainnya yaitu setelah masuk ke os windows. Pada pojok kanan bawah (icon tray) terdapat jam. Klik saja dua kali (double click) jam tersebut maka kita akan dibawa ke kotak pilihan seting waktu. Atau cara lainnya yaitu dengan memilih date and time pada menu control panel yang ada di windows explorer atau pada pilihan setting di start menu.

Setelah muncul kotak dialog date and time kita bisa ubah tanggal, bulan dan tahun serta detik, menit dan jam dengan mengubah waktu yang ada. Pada tabulasi time zone kita bisa pilih gmt+7 untuk jakarta dan daerah lain di indonesia waktu bagian barat, sedangkan di wilayah waktu lain tinggal menyesuaikan saja. Untuk Wita (waktu indonesia tengah) adalah gmt+8 dan wit (waktu indonesia timur) adalah gmt+9. Jika ingin update waktu sesuai standar dunia kita bisa ke tabulasi internet time lalu pilih update waktu secara otomatis via server seperti server time.windows.com namun syaratnya adalah harus terkoneksi dengan sambungan internet.

source : organisasi.org

0 comments:

Custom Search
 

Info HandPhone | Price List